Rabu, 24 November 2010

Nokia Z500, Tablet Nokia Terbaru 2010

Nokia Z500, Tablet Nokia Terbaru 2010. Berita seputar gadget terbaru kali ini melanda Nokia yang dirumorkan sedang mengembangkan teblet dengan kode Z500. Namun hal ini masih diragukan kebenarannya, tetapi sorang analis yang berhubungan erat dengan Foxconn menyebutkan layar yang akan digunakan untuk tablet tersebut berukuran 7 inci dan 9 inci, bahkan sudah terdapat 100 unit contoh untuk diuji.
Foto Gambar Nokia Z500
Foto Gambar Nokia Z500 (Ilustrasi)

Selain itu Nokia Z500 bahkan dikabarkan sudah ditenagai dengan prosesor ARM dan berbasis OS MeeGo, OS gabungan antara Maemo Nokia dan Moblin Intel. Masih sedikit informasi mengenai tablet Nokia Z500 ini, namun bila benar tentunya ini akan menjadi perangkat yang ditunggu-tunggu, apalagi Nokia sudah lama tidak memproduksi tablet dan akan memberi warna sendiri dalam pasar tablet nanti. Tunggu saja kabar selanjutnya.
(Gambar diatas adalah Nokia 770, tablet 4 inci dengan resolusi WVGA yang tidak pernah muncul di pasaran)

Keyboard Buddy dari BoxWave Mengubah iPhone 4 Jadi QWERTY SLIDER | Berita Terbaru & Berita Terkini Gadget, Mobile Phone, Digital Camera, Tablet PC, Laptop, Hardware, Motherboard, Graphic Card Technology News

Keyboard Buddy dari BoxWave Mengubah iPhone 4 Jadi QWERTY SLIDER | Berita Terbaru & Berita Terkini Gadget, Mobile Phone, Digital Camera, Tablet PC, Laptop, Hardware, Motherboard, Graphic Card Technology News

Toshiba Folio 100 Tablet PC Android

oshiba Folio 100 Tablet PC Android Saingan iPadToshiba akhirnya merilis Folio 100 tablet PC seperti yang dijanjikan sebelumnya. Tablet Android ini sempat muncul beberapa waktu lalu dan saat ini mulai tersedia di pasaran Eropa seperti Inggris, Spanyol, dan Jerman.
Foto Toshiba Folio 100 Tablet PC
Foto Toshiba Folio 100 Tablet PC

Folio 100 diklaim Toshiba bisa memberikan pengalaman pengguna yang kaya akan hiburan dan akses ke berbagai jenis aplikasi dan unduhan lewat Toshiba Market Place. Selain itu Toshiba juga berkeinginan mempromosikan bahwa Folio 100 memiliki berbagai cara untuk terhubung serta memiliki dukungan terhadap Adobe Flash 10.1. Toshiba juga menyediakan Music Place yang didukung 7Digital dan menawarkan cara mudah mengakses katalog musik terbanyak. Musik ini bisa diunduh ke dalam hard disk yang berukuran 16GB atau di awan internet untuk dipakai pada kesempatan lain.
Folio 100 memakai CPU Nvidia Tegra 2, layar sentuh kapasitif 10.1 inci dengan resolusi 1024×600 piksel, serta antarmuka grafis sangat intuitif yang berjalan di atas OS Android 2.2. Baterainya diklaim bisa bertahan 7 jam, dan ditawarkan dalam berbagai model dan harga yaitu €429 untuk model tanpa 3G dan €529 untuk model dengan 3G (di Jerman), €399 dan €499 di Italia, serta £329 untuk model murahnya.

Nokia C6-01 Review Spesifikasi Foto Harga

Nokia C6-01 Review Spesifikasi Foto HargaNokia hari ini mengumumkan kehadiran dari Nokia C6-01, perangkat ponsel yang pertama kali diungkapkan pada bulan September lalu di acara Nokia World. Nokia C6-01 merupakan handset Symbian^3 paling kecil dan terjangkau hingga saat ini.
Nokia C6-01
Nokia C6-01 Dimension.

Hal yang paling menarik dari Nokia C6-01 adalah penggunaan layar AMOLED 3.2 inci dengan teknologi Nokia ClearBlack pertama. Teknologi ini menjanjikan kualitas gambar yang meningkat secara signifikan dibandingkan teknologi layar sebelumnya seperti pada N8 dan Nokia C7. Selain layar, Nokia C6-01 memiliki fitur yang hampir mirip dengan Nokia C7 yang lebih mahal harganya. Ada kamera 8MP (fokus tetap) yang bisa merekam video HD, CPU 680 MHz, akselerator grafis khusus, dan RAM 256 MB. Sedangkan untuk menekan biaya, memori internalnya hanya berukuran 340MB ditambah kartu 2GB (C7 memiliki 8GB).
Foto Nokia C6-01

Nokia C6
HP Nokia Terbaru Nokia C6
Secara keseluruhan handset ini terlihat cukup mengesankan terutama jika melihat estimasi harga penjualannya yaitu 260 Euro sebelum pajak (sekitar 3 juta rupiah). Seri C6-01 ini juga terlihat di situs Nokia Indonesia sehingga diperkirakan handset ini akan segera hadir dalam waktu dekat.
Dimensi
* Ukuran: 103,8 x 52,5 x 13,9 mm
* Berat (dengan baterai): 131 g
* Volume: 65 cc
* Informasi tambahan untuk ukuran dan bentuk:
Tampilan dan antarmuka pengguna
* Ukuran layar: 3.2″
* Resolusi: 640 x 360 (AMOLED)
* Hingga 16,7 juta warna
* Layar sentuh kapasitif
* Sensor orientasi
* Sensor jarak
* Sensor cahaya sekitar
Tombol dan metode input
* Layar sentuh
* Depan: tombol aplikasi, kirim & tombol akhiri/daya
* Samping: tombol kamera, tombol kunci, volumen naik & turun
Warna
* Warna yang tersedia:
o Hitam
o Abu-abu perak
Personalisasi
* Tiga layar depan dapat disesuaikan dengan pilihan untuk menambah widget, tema, pintasan dan ikon
* Profil yang dapat disesuaikan
* Nada dering: mp3, AAC, polifonik 64-nada AAC+, AMR, WMA
* Tema:
o wallpaper
o screensaver
o nada dering
o tema pra-instal
o tema warna yang dapat diubah
Manajemen daya
* Baterai Li-Ion BL-5CT 1.050 mAh
* Waktu bicara (maksimal):
o GSM 720 mnt
o WCDMA 290 mnt
* Waktu siaga (maksimal):
o GSM 420h j
o WCDMA 380h j
Jaringan data
* GPRS/EDGE kelas B, multislot kelas 33
* HSDPA kategori 9 10,2 Mbps
* HSDPA kategori 5 2,0 Mbps
* WLAN IEEE802.11 b/g/n
* Mendukung TCP/IP
* Dapat dijadikan modem data
* Mendukung sinkronisasi kontak, kalender dan catatan MS Outlook
Memori
* Slot kartu memori microSD, dapat ditukar selagi dipakai, maks. 32 GB
* Disertai kartu memori microSD 2 GB
* Memori internal: Memori pengguna 340 MB
Frekuensi pengoperasian
* HSPA, WCDMA 900/1700-2100/1900/2100, GSM/EDGE 850/900/1800/1900, WLAN
* HSPA, WCDMA 850/900/1700-2100/1900/2100, GSM/EDGE 850/900/1800/1900,WLAN
* Beralih otomatis antar band GSM
* Modus penerbangan
Konektivitas
* Bluetooth versi 3.0 dengan Enhanced Data Rate
* USB 2.0 berkecepatan tinggi (konektor micro USB)
* Konektor AV 3,5 mm
* Pengisian daya lewat micro USB
o Radio FM
Platform perangkat lunak dan antarmuka pengguna
* Symbian^3 OS untuk Nokia
* Java MIDP 2.1
* QT4.6,2 Client Platform 2.0
* QTWTR 1.0, HTML 4.1
* Flashlite 4.0
* Firmware-over-the-air/internet (FOTA, FOTI)
* OMA DM 1.2, OMA Client Provisioning 1.1
Aplikasi
* Nokia Messaging
* Sosial
* Ovi Maps dengan navigasi gratis seumur hidup
* Ovi Store
* Nokia Ovi Suite
* Cmail
* Flashlite 4.0
* Ovi Suite 2.2
* Web TV
* Permainan
* Beberapa layanan mungkin hanya tersedia dengan mendownload atau meningkatkan.
Manajemen Informasi Pribadi (PIM)
* Informasi kontak terperinci
* Kalender
* Daftar agenda
* Catatan
* Perekam
* Kalkulator
* Jam
Penjelajahan dan Internet
* Penjelajahan web lengkap sesuai halaman aslinya
* Penjelajahan web dengan kontrol sentuh
* Bahasa markup yang didukung: HTML, XHTML MP, WML, CSS
* Protokol yang didukung: HTTP v1.1, WAP
* Mendukung TCP/IP
* Riwayat visual, dukungan HTML dan JavaScript, Flash Lite 4.0 dan dukungan video Flash
* Nokia Mobile Search
* Pembaca RSS
* Ovi Store untuk mendownload aplikasi
* Mendukung video streaming
* Profil jaringan sosial terlihat di kontak ponsel
* Upload dan melihat foto dan melihat lokasi melalui klien Ovi by Nokia Social
* Acara jaringan sosial terlihat di kalender ponsel
GPS dan navigasi
* GPS, A-GPS terpadu
* Ovi Maps dengan navigasi gratis buat mobil & pejalan kaki
* Penentuan posisi Wi-Fi
* Kompas dan akselerometer untuk orientasi tampilan yang benar
* Gunakan Nokia Ovi Suite untuk mendapatkan peta negara terbaru buat Ovi Maps secara gratis
Kamera
* Kamera 8 megapiksel (3.264 x 2.448)
* Perbesaran digital 2x
* Lampu kilat LED ganda
* Kamera kedua (VGA) untuk panggilan video
* Format gambar: JPEG, Exif
* Fitur pengenalan wajah
Pengambilan gambar
* Pemberian tag lokasi otomatis (geotagging) pada gambar dan video
* mengubah foto dengan gerakan jari
* Gambar diambil pada orientasi yang benar secara otomatis
* Berbagi secara ekonomis untuk mengoptimalkan penggunaan baterai dan memori
* Penghilang mata merah, pelacakan wajah dan pengurang kabur otomatis akibat gerakan
Lainnya
* Memori internal 340 MB, dapat ditambah hingga 32 GB dengan kartu microSD
* Disertai kartu memori 2 GB
* Konektivitas USB 2.0 Berkecepatan Tinggi
Kamera video
* Kamera utama
o Rekam video 16:9 berkualitas tinggi
o Resolusi 720p berkualitas HD
o Rekaman video 720p 25 fps dengan codec H264, MPEG-4
o Pengaturan suasana, lampu video, imbangan putih, nuansa warna
* Kamera kedua (VGA) untuk panggilan video
Format dan kodek video
* H.264, MPEG-4, VC-1, H.263 (CIF 25 fps), Real Video 10 (QVGA 25 fps), ON2 VP6 (VGA 25 fps), video Flash (VGA 25 fps)
* Streaming D1 25 fps: MPEG-4; H.264; VC-1, RealVideo 10 (QVGA 15 fps), 3GP
Pemutaran dan berbagi video
* Akses ke video yang terakhir diputar dan mudah melanjutkan
* Akses ke Video Internet, kompatibel dengan umpan RSS, dan podcast video, dengan pembaruan dan download nirkabel langsung
* Direktori video untuk menemukan Video Internet baru
* Mendukung download, streaming dan download progresif
* Mendukung video Flash
* Widget WebTV sesuai keperluan untuk menonton TV streaming
* Mendukung panggilan video (layanan jaringan WCDMA)
Fitur musik
* Nokia Music Player dan speaker IHF mono
* Antarmuka pengguna Cover Flow untuk menjelajahi album dalam koleksi musik Anda
* Ovi Music
* Colokan headphone stereo 3,5 mm
* Kodek musik: .MP3, WMA, AAC, AAC+, eAAC, eAAC+
* Tag ID3 meta-data musik, sampul album
* Bit rate hingga 320 kbps
* DRM mendukung WM DRM, OMA DRM 2.0
* Radio FM stereo (87,5-108 MHz/76-90 MHz), RDS
Radio
* Radio FM stereo 87,5-108 MHz yang mendukung RDS
Paket Penjualan Standar
* Nokia C6-01
* Nokia High Efficiency Charger AC-15
* Nokia High-Efficiency Charger AC-8C (hanya Cina)
* Nokia Battery BL-5CT
* Nokia Stereo Headset WH-102
* Nokia Connectivity Cable CA-179
* Panduan pengguna
Itulah informasi gadget terbaru “Nokia C6-01 Review Spesifikasi Foto Harga” sementara untuk harga, nokia c6 01 ini dibanderol 3 jutaan. http://www.nokia.co.id/, http://www.teknoup.com

Movi M318

Movi M318 Fitus Review Foto SpesifikasiMovi, salah satu merek ponsel nasional telah meluncurkan produk terbarunya Movi m318. Ponsel ini memiliki desain metal yang kokoh pada casing atau bezel di sekeliling bodi dan bagian belakang.
Gambar Foto Movi M318
Gambar Foto Wallpaper Movi M318 Hanphone Indonesia Terbaru Movi M318.

Fitur-fitur Movi M318 yang telah melengkapinya seperti ganti track MP3 dan Wallpaper dengan menggoyangkan ponsel, sensor yang sama juga bisa dipakai untuk bermain game dan menghilangkan dering panggilan masuk.
Movi m318 memiliki dua kamera, kamera belakang telah dilengkapi flash dan bisa merekam video format 3gp. Pengguna juga dapat melakukan komunikasi video chat melalui ponsel ini. Tampilan icon pada Movi M318 juga dapat dikostumisasi, dipindah-pindah agar tidak membosankan.
Aksesoris Movi M318 didalam kemasannya tersedia dalam warna putih, alasannya untuk memberikan kesan mewah. Kemasannya pun dibuat sedemikian rupa agar menarik, dengan sistem sliding dan desain see-through memudahkan konsumen untuk melihat produk secara langsung sekaligus keuntungan untuk si penjual, ujar Wilson Wijaya, head of sales and marketing.
Spesifikasi MOVI m318 :
• Desain Slim & stylish
• Shake & motion sensor
• Dual simcard (GSM)
• Dual Camera (vga) + Video Chat
• FMradio • Bluetooth
• JAVA, Games
• Ym, ebuddy & facebook
• MicroSD Slot
Selain “movi m318″, PT.BMU (Bintang Mahameru Utama) juga memiliki produk lainnya seperti m200, m201, m201T, dan m208. teknoup.com

Total Tayangan Halaman